Ketum PPP Rasakan Beratnya Perjuangan Petani

Karawang - Ketua Umum PPP Romahurmuziy atau Rommy ikut terjun ke sawah dengan menanam padi di Kawarang, Jawa Barat. Itu dilakukan sebagai bagian dari penanaman padi di 5 hektar sawah yang dilakukan oleh Persatuan Tani Nusantara (Pertanu), yakni organisasi yang berada di bawah PPP.

Bersama Calon Wakil Gubernur Jawa Barat, Uu Ruzhanulu Ulum, Rommy turun ke sawah untuk menanam bibit padi unggul. Dia pun mengungkapkan beratnya perjuangan seorang petani dalam menanam padi.

"Saat ini saya merasakan bagaimana beratnya perjuangan petani menanam padi," kata Rommy seperti dikutip dalam keterangan tertulis, Rabu (9/5/2018). 


Dia menjelaskan, sawah yang ditanami bibit padi unggul akan menjadi percontohan di daerah lainnya. Bibit unggul ditanam dengan proses proses yang berbeda yakni dengan menggunakan pupuk kimia dan organik.

"Nanti setelah tiga atau empat bulan akan diketahui seperti apa perbedaan antara yang menggunakan pupuk kimia dan organik. Serta berapa produktivitas setelah menggunakan bibit unggul," jelas Rommy.

Diungkap oleh Ketua DPP Pertanu, Asgar Ali Djuhaepe, jika hasil dari bibit unggul tersebut menghasilkan produktivitas yang baik, maka akan dipraktkan pula di daerah lainnya. 

"Pertanu akan terus berusaha mencari solusi bagi sejumlah permasalahan yang dihadapi petani saat ini. Salah satunya adalah dengan mengupayakan bibit unggul," kata Asgar. 


Sementara itu, Uu menyebutkan bahwa selama memimpin Tasikmalaya dia sudah membuat program dan kebijakan untuk meningkatkan kesejahteraan petani. Jika terpilih memimpin Jabar, ia berjanji akan menjadikan pertanian sebagai salah satu fokus pembangunan yang akan ia lakukan bersama Ridwan Kamil. 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Taktik TB Hasanuddin-Anton Mengurangi Impor

Golkar Bangga Airlangga Unggul di Survei

Program Pendidikan Gratis Gus Ipul-Puti